Senin, 24 Desember 2018

Menyisipkan Gambar dan Audio pada Powerpoint


Microsoft Office PowerPoint adalah sebuah program komputer untuk presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoran mereka, Microsoft Office, selain Microsoft Word, Excel, access dan beberapa program lainnya. PowerPoint berjalan di atas komputer PC berbasis Sistem Operasi Microsoft Windows dan juga Apple Manchitos yang menggunakan sistem operasi Apple Mac OS, meskipun pada awalnya aplikasi ini berjalan di atas sistem operasi Xenix. Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer. Dimulai pada versi Microsoft Office System 2003, Microsoft mengganti nama dari sebelumnya Microsoft PowerPoint saja menjadi Microsoft Office PowerPoint. Versi terbaru dari PowerPoint adalah versi 12 (Microsoft Office PowerPoint 2007), yang tergabung ke dalam paket Microsoft Office System 2007. Adapun bebrapa kegunaan dari perangkat lunak Microsof Office Power Point yaitu :
v  Membawa lebih banyak energi dan dampak visual presentasi Anda.
v  Bekerja dengan orang lain tanpa harus menunggu giliran Anda.
v  Menambah pengalaman video pribadi..
v  Bayangkan just-in-time show dan katakan.
v  Mengakses presentasi dari lebih banyak lokasi dan lebih banyak perangkat.
v  Buat presentasi berkualitas tinggi dengan pemandangan grafis..
v  Memikat audiens Anda dengan transisi baru dan peningkatan animasi.
v  Mengatur dan mencetak slide Anda lebih efektif.
v  Menyelesaikan pekerjaan lebih cepat.
v  Bekerja pada beberapa presentasi dan beberapa monitor
Selain itu juga Microsoft Office bias menyisipkan Gambar dan Audio, Postingan kali ini akan menampilakan bagaimana langkah-langkah menyisipkan Gambar dan Audio.

1.        Menyisipkan Gambar
Untuk menambahka atau menyisipkan gambar pada powerpoit anda ddapat mengikuti langkah berikut :
1.      Buat slide baru atau pilih slide yag akan disisipkan gambar
2.      Tampilkan dialog Insert Picture dengan cara :
o   Klik Insert Picture pada slide kosong, atau

o   Klik tab insert lalu klik tombo; Picture yang ada di grup ilustrasion
3.      Selanjutnya muncul dialog insert picture

4.      Pilih folder dan file gambar yang akan anda tambahkan ke dalam slide presentasi
5.      Lalu klik tombol insert







6.      Microsoft powerpoint akan segera menyisipkan gambar dalam slide, silahkan atur posisi dan ukuran gambar sesuai dengan keinginan anda

2.        Menyisipkan Audio
v  Silakan buka presentasi yang akan disisipi suara. Kalau belum membuat presentasinya Anda dapat Memanfaatkan Autocontent Wizard
v  Klik menu Insert - Movies and Sounds - Sound from File

v  Selanjutnya Anda disuruh memilih file yang berekstensi .mp3 atau .wav (Misalnya saya ingin memasukkan file mp3 yang bernama Linkin Park - Breaking The Habit)

v  Kalau sudah menemukan lagu yang cocok untuk dijadikan background presentasi silakan klik OK
v  Selanjutnya akan muncul pertanyaan How do you want the sound to start in the slide show ?

1.      Kalau Anda memilih Automatically berarti suaranya otomatis berbunyi tanpa harus mengklik area slide show
2.      Kalau memilih When Clicked berarti suaranya akan berbunyi setelah Anda mengklik di area slide show

Saya sarankan untuk memilih Automatically, mengapa ?
Ya, misalnya Anda Mendisable Klik Saat Slide Show, efek suara yang Anda pasang di presentasi Anda tidak akan berbunyi karena kliknya di nonaktifkan.
v  Agar efek suaranya terdengar lebih mantab, Anda harus mengatur sound tersebut lewat menu Custom Animation.
Silakan klik menu Slide Show - Custom Animation

v  Klik kanan efek suara Linkin Park - Breaking The Habit.mp3 - pilih Effect Options
v  Pada tab Effect, perhatikan tulisan Start playing, Misalnya Anda menginginkan efek suaranya muncul saat slide pertama ditampilkan, silakan pilih From beginning
Kemudian, perhatikan tulisan Stop playing. Misalnya Anda menginginkan efek suaranya pengen lanjut terus sampai slide yang paling akhir, silakan pilih After ... slides.
Misalnya slide presentasi Anda berjumlah 11 slide, silakan ketikkan Angka 11 pada kolom yang ada di sebelah kirinya kata slide.

v  Kemudian klik tab Timing, perhatikan kata Start, saya sarankan memilih With Previous, mengapa ?
Kalau Anda tetap menggunakan After Previous efek suara tidak akan muncul kalau Anda berpindah slide, maka dari itu pilih With Previous.

Lanjut, Perhatikan tulisan Repeat.
Yang namanya musik / suara apalah pasti punya durasi. Nah misalnya slide yang Anda presentasikan dalam jumlah banyak (misalnya 50 slide) tiba-tiba musiknya berhenti, itu karena musiknya belum di repeat. Bagaimana caranya agar tetap lanjut sampai slide terakhir ?
Mudah, silakan pilih Until End of Slide

v  Kalau Anda pingin mengatur tinggi rendahnya suara dan menyembunyikan icon suara saat di slide show, silakan menuju tab Sound Settings
v  Kalau sudah beres semua, klik OK lalu tekan tombol F5 untuk melihat hasil presentasi yang telah Anda edit :D

 video cara menyisipkan gambar dan Audio



contoh karya saya dalam menyisipkan gambar dan audio

DAFTAR PUSTAKA

YouTube. (2018, Desember 24). Pencarian teratas di YouTube: Agustus - November 2012 [Berkas video]. Diperoleh dari https://www.youtube.com/watch?v=3iNWgZwyElY
YouTube. (2018, Desember 24). Pencarian teratas di YouTube: Agustus - November 2012 [Berkas video]. Diperoleh dari https://www.youtube.com/watch?v=cN87OkyjrFQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar